Minggu, 04 Maret 2012

Pentaskan Teater Hari Merah, Mahasiswa FKIP UMRAH Tampil Memukau


Gurindam News – Pementasan Teater yang bertajuk “Hari-Hari Merah” yang dimainkan oleh Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) mampu memukau ratusan penonton yang hadir memadati Gedung Kesenian Aisyah Sulaiman Tanjungpinang, Sabtu Malam (3/3).
Teater yang disutradarai oleh Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Said Barakbah Ali tersebut menceritakan tentang  kegalauan Tembor, sang tokoh utama terhadap keadaan negeri ini yang semakin kacau dan dipenuhi dengan kemunafikan. Disaat kekasihnya mencoba memberikan pencerahan berupa nasihat, Tembor malah tidak menaruh perhatian. Kegalauannya membuat tembor gelap mata sehingga ia berniat memperkosa kekasihnya.
Namun perbuatan laknat itu dapat digagalkan oleh seorang sahabat. Akhirnya tembor melampiaskan nafsu birahinya pada sesosok mayat yang baru dikubur. Seketika itu muncul orang asing datang untuk menasehatinya supaya ia tidak terjerumus dalam nafsu sesaatnya.Akhirnya berkat nasehat dari orang asing tersebut Tembor kemudian mengakui kesalahannya dan kembali ke jalan yang benar.
Pementasan yang berlangsung selama satu jam ini mampu membuat penonton yang didominasi dari civitas akademika umrah ini tidak beranjak dari kursinya hingga selesai pementasan.
“Penonton memberikan apresiasi yang luar biasa”. Ujar Febriyadi yang memerankan tokoh Tembor dalam lakon ini seusai pementasan.
Pementasan Lakonan Teater ini juga dihadiri oleh Rektor UMRAH, Prof. Dr. H.Maswardi M. Amin, M.Pd yang malam itu juga didaulat untuk memberikan sambutan.
“Pementasan ini mengingatkan saya waktu kecil dulu, saya suka sekali mendengar sandiwara semacam ini” kenang rektor dalam sambutannya.
Beliau berharap pementasan teater ini dapat dijadikan agenda kegiatan mahasiswa FKIP, serta mampu membawa nama besar UMRAH dalam bidang teater. Seakan tidak mau kehilangan momen yang penuh dengan gegap gempita sastra malam itu,  beliau membacakan Salah satu puisi karya Chairil Anwar di Akhir acara.(Ani)
Laporan oleh : Gusmarni Zulfikli |

Tidak ada komentar:

Posting Komentar